Definisi pH tanah
Tingkat dan kebasaan suatu tanah pertanian yang ditunjukkan dengan skala angka 0-14. Tanah dikatan netral ketika berada pada angka 7, tanaman dapat tumbuh subur pada tanah dengan tingkat pH kisaran angka 6,5-7,5.
Alat yang dapat digunakan untuk mengukur pH pada tanah adalah pH meter
Tujuan dari mengukur pH tanah adalah untuk mengetahui berapa derajat kemasaman yang terdapat pada suatu tanah sehingga kita dapat mengetahui apakah tersebut memiliki pH yang netral, asam, atau basa
ALAT DAN BAHAN
Alat yang digunakan pada praktikum ini adalah wadah, pH meter, kertas lakmus. Sedangkan bahan yang digunakan untuk praktikum ini adalah tanah dan air
CARA KERJA
Pada praktikum ini menggunakan 2 metode untuk mengukur pH tanah yaitu menggunakan kertas lakmus dan menggunakan pH meter
⇨ Kertas Lakmus
1. Ambil sedikit tanah yang akan di ukur pH nya, lalu letakkan di wadah yang telah disiapkan kira-kira seperempat wadah
2. Tambahkan air pada wadah tersebut secukupnya lalu aduk rata
3. Ambillah selembar kertas lakmus, lalu celupkan pada tersebut dan diamkan sekitar 5 detik
4. Angkat kertas lakmus tadi, lalu cocokkan pada bagan warna yang terdapat pada wadah kertas lakmus
5. Jika telah menemukan warna yang cocok, lalu catat pH yang terdapat pada tanah tersebut
⇨ pH meter
1. Siapkan pH meter yang akan digunakan
2. Bersihkan permukaan tanah yang akan diukur pH tanah nya
3. Tancapkan ujung alat pada permukaan tanah dengan seimbang
4. Amati berapa pH yang terdapat pada tanah tersebut
Mengukur pH menggunakan pH meter |
Mengukur pH menggunakan Kertas lakmus |
DOKUMENTASI
Kertas lakmus pada larutan tanah |
Larutan tanah |
Mengukur pH tanah menggunakan pH meter |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar